Elrecipy.com

Merry Christmast Cupcakes


Hohohoho, Santa Claus is coming to town...

Selamat Natal, bagi yang merayakannya.

Setiap hari natal, sebagian umat yang merayakannya pasti mempersiapkannya dengan penuh antusias dan sukacita. Misalnya saja memilih baju terbaik yang akan dipakai pada saat acara natal di gereja atau perayaan natal dimanapun, dari ujung rambut sampai ujung kaki semuanya harus baru dan terlihat bagus. Kalau antusiasme saya adalah menghias cupcake bertema natal. Dan beberapa kotak cupcake sudah berhasil dikirim dan sudah dinikmati teman-teman yang menginginkannya. Terima kasih ya temans sudah mau berbagi kebahagian dan sukacita natal bersama saya. ^_^ Dan karena natal identik dengan santa claus, boneka salju, hadiah hadiah, saya menggambarkannya dalam cupcake kali ini.


Untuk base cakenya sendiri saya menggunakan cara kocok mentega dan gula terlebih dahulu. Resepnya sama seperti membuat pandan cake yang saya posting beberapa waktu yang lalu. Ini dia. Adonan seperti ini akan membuat cake sedikit lebih padat dibanding dengan metode kocok pisah telur yang justru akan membuat tekstur cake menjadi sangat ringan, contohnya seperti sponge cake. Dan saya rasa base cupcake sangat cocok menggunakan metode kocok mentega gula yang tidak terlalu banyak mengandung udara didalamnya.

Dan toppingnya icing sugar menjadi pilihan. Bentuk dan gambar terinspirasi dari icon natal yang lucu-lucu.

Ini dia resepnya.

Base cupcake with cheese and chocochip

- 200 gram mentega
- 200 gram gula pasir
- 200 ml susu cair (air pandan diganti dengan susu cair)
- 3 butir telur
- 250 gram tepung terigu
- 1 sendok teh baking powder double acting
- 1/2 sendok teh garam
- 150 gram keju parut

Cara membuat:

- Panaskan oven, apabila anda menggunakan oven listrik set pada suhu 170'C

- Siapkan loyang muffin, isi setiap lubang dengan kertas cup


- Kocok mentega dan gula pasir, sampai mentega pucat dan mengembang. 

- Masukkan telur satu persatu, tunggu sampai telur terkocok rata, baru menambahkan telur berikutnya agar adonan tetap halus dan tidak menggerindil.


- Masukkan keju parut, aduk rata.

- Kemudian campur tepung terigu bersama garam dan baking powder, aduk rata.

- Masukkan campuran tepung sedikit demi sedikit, bergantian dengan susu cair. Aduk rata. Tetapi jangan berlebihan mengaduk, usahakan sampai tercampur rata saja.


- Setelah semua bahan tercampur, masukkan dalam setiap cup. Isi 3/4 dari tinggi cup, agar adonan tidak meluber keluar ketika dipanggang.


 - Panggang sampai matang kurang lebih sekitar 45 menit.

- Setelah matang dan berwarna kekuningan, tes tusuk lidi ya, apabila tak ada adonan yang menempel itu berarti cake telah matang. 

- Kemudian angkat dan dinginkan.


- saya memberi sedikit variasi dengan menaburkan coklat chip diatasnya.

Pastikan cake benar-benar dingin apabila ingin menghiasnya.

Kemudian saya mengocok sedikit butter cream untuk sedikit melapisi atas cake,


Setelah itu baru memulai untuk membentuk icing sugar atau biasa kita sebut fondant. Fondant ini seperti malam mainan anak-anak yang bisa dibuat beraneka macam bentuk.


Siapkan meja kerja, alasi dengan plastik, dan tools juga tongkat giling fondant. Dan buat sesuai selera anda ya..

Selamat berkreasi. ^_^





Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment