Elrecipy.com

Bento Boneka Tidur Special Ultah Kakak Jovan ^_^


Tanggal 4 Oktober adalah hari istimewa untuk kakak Jovan, hari ulang tahunnya yang ke 7. Jauh sebelum hari H saya dan opung nya kakak Jovan yang adalah mama mertua saya, sudah merencanakan untuk membuat suatu hidangan yang akan dibagikan kepada para tetangga teman bermain si kakak. Saya mengusulkan untuk membuat nasi yang dihias menyerupai bento makanan anak-anak khas jepang yang belakangan ini sedang tren. Berbekal dari web nya si Blueband, anda bisa melihatnya disini, saya mendadak ingin membuatnya juga. ^_^


Bahan dasarnya hanya nasi goreng ma! kata saya. Oke.. timpal mama. Tetapi ketika hari H tinggal 2 hari lagi, mama mengusulkan untuk membuat nasi uduk saja. It's ok. Kata saya. Kemudian kami langsung pergi ke supermarket terdekat untuk mencari dan melengkapi bahan apa saja yang dibutuhkan, karena saya tahu si tukang sayur pasti tak punya persediaan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan kami. Ceritanya kami akan membagi tugas, mama yang akan menyiapkan semua bahannya dan saya yang bertugas menghias menyerupai si beruang tidur.

Pagi-pagi sekali ketika hari H tiba, mama membuat sendiri bahan dasarnya yaitu nasi uduk. Tak lama saya datang membantu untuk membuat dadar telur. Saya menggorengnya dengan menggunakan margarin dan ditambah garam sedikit di sebuah pan datar. Setelah itu saya bereksperimen sendiri.

 

Yaitu sosis yang nanti akan menjadi hiasan di kakinya saya bentuk dahulu dengan cara memotong sosis menjadi 3 bagian kemudian membelahnya menjadi 4 bagian hanya sampai tengah sosis saja ya. 
Lalu digoreng sampai mengembang.

Kemudian si mama menyiapkan brokoli, rebus sebentar sampai matang. Dan suwiran ayam goreng serta mi goreng yang sudah mama kerjakan sebelumnya.
Bahan apa saja yang sebenarnya harus anda siapkan? Penasaran? Yuk kita lihat!

Bento boneka tidur

resep modifikasi sendiri dan diadaptasi dari resep mama mertua dan web blueband
untuk 10 porsi

Bahan-bahan:
- 1 Wadah nasi uduk
- 5 potong ayam goreng bagian dada, suwir suwir
- 1/4 Kg brokoli, jadi 20 tangkai
- 10 buah telur, dibuat telur dadar tipis
- 500 gram sosis sapi
- 1 mangkok mi goreng panjang umur
- 2 buah mentimun, iris kira-kira dengan ketebalan 1 cm
- kacang goreng secukupnya, untuk matanya
- saus tomat secukupnya
- 2 lembar keju slice, untuk hidungnya

Cara membuat:


Siapkan semua bahan pelengkap. Sosis, mi goreng, ayam yang disuwir, telur dadar, kacang goreng, dan yang lainnya.


Siapkan wadah bertutup transparan supaya terlihat cantik.
Yang pertama adalah nasi uduknya, cetak dalam mangkuk bulat agar menyerupai kepala boneka, dan badannya dalam mangkuk persegi. Selimuti badannya dengan dadar telur. Kemudian buat tangannya dengan mengepal-ngepalkan nasi. Beri brokoli untuk telinganya, kacang tanah untuk matanya, potongan keju slice menyerupai hidung ditambah setitik saus untuk mulutnya. Untuk rambutnya beri suwiran ayam goreng. Potongan mentimun di kakinya lalu tutup dengan mi goreng, kemudian atasnya beri sosis yang telah dibentuk dan digoreng. 

Untuk menambah warna saya beri angka 7 di atas selimut telur, yang menunjukkan juga bahwa yang berulang tahun kini genap berusia 7 tahun.

Nah, mudah bukan? Anda bisa membuatnya dirumah untuk hari istimewa si bocil. Yang pasti lebih higienis dan bisa disesuaikan dengan budget.. ^_^

Ajak bocil anda untuk ikut menghiasnya juga, pasti hari istimewanya akan lebih ceria lagi, betul kan? ^_^
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment